Kegiatan KDEI

PERDANA DI TAHUN 2022, KDEI TAIPEI GELAR KEGIATAN MOBILE SERVICE DI HUALIEN





KDEI Taipei mengadakan kegiatan Mobile Service perdana di tahun 2022 yang digelar di Hualien pada Minggu, 13 Maret 2022. Mobile service yang merupakan salah satu kegiatan outreach pelayanan publik KDEI Taipei ini disambut antusias WNI/PMI yang tinggal di Hualien dan sekitarnya seperti Taitung dan Kaohsiung.

Kepala KDEI Taipei Budi Santoso menyampaikan harapannya agar PMI yang akan kembali ke Tanah Air telah mempersiapkan dirinya sehingga tidak berpikir untuk kembali lagi jadi PMI di luar negeri. "Apabila ingin pergi lagi (jadi PMI) maka kita sebut itu gagal. Datang migran, pulang juragan, itu harapan kita," tegas Kepala KDEI Taipei di depan ratusan PMI di lokasi mobile service.

Kepala KDEI Taipei juga mengimbau kepada PMI apabila menghadapi masalah dapat mengadu ke saluran pengaduan yang tersedia agar masalahnya dapat terselesaikan.
Selain dapat mengadu ke Saluran 1955, PMI juga dapat mengadu ke Satgas PMI yang tersebar di berbagai wilayah atau langsung menghubungi ke KDEI Taipei.

"Hari ini 99 pemohon layanan penggantian paspor telah terlayani dengan lancar, belum lagi yang datang untuk mengikuti sosialisasi, dan mendapatkan berbagai layanan KDEI Taipei" pungkas Budi Santoso.

Dalam rangkaian kegiatan mobile service ini pada Sabtu malam (12/3) diadakan working dinner dengan Bupati Hualien Ms. Hsu Chen-wei beserta jajarannya. Bupati Hualien menyampaikan apresiasi kepada PMI khususnya di wilayah Hualien atas kerja keras mereka membantu masyarakat Taiwan. Bupati Shu juga menyerukan kepada PMI agar dapat memanfaatkan semaksimal mungkin fasilitas yang telah disiapkan oleh otoritas Taiwan.

Dalam kegiatan tersebut, Imigrasi, kepolisian dan disnaker Hualien turut memberikan sosialisasi.
Share this Post:

Berita Terkait: